Pematangsiantar I galasibot.co.id
Pasar Horas di Kota Pematangsiantar mengalami kebakaran yang cukup besar pada Minggu siang, (22/9/2024). Kobaran api melahap bangunan di lantai dua gedung empat belakang pasar.
Menurut keterangan sejumlah warga, api menjalar dengan sangat cepat di lantai dua gedung tersebut. Hingga saat ini, titik awal kebakaran belum dapat dipastikan. Dalam waktu kurang dari 10 menit, api sudah meluas ke seluruh lantai dua. “Api mendadak langsung besar dan membakar gedung empat di lantai dua, tempat penjualan burung,” ungkap salah seorang warga.
Beberapa warga juga melaporkan terdengarnya suara ledakan sebelum kebakaran, yang diduga berasal dari gas penjual minuman. “Baru saja ini terbakar, tadi ada suara ledakan dan muncul asap hitam,” ujar warga yang menyaksikan kejadian tersebut. Sementara itu, warga lain, menambahkan, “Belum tahu gara-gara apa terbakar. Kejadiannya spontan saja bang.”
Tim pemadam kebakaran dari Pemko Pematangsiantar masih berupaya memadamkan api yang berkobar. Proses pemadaman berlangsung di tengah kepanikan warga yang menyaksikan kejadian tersebut. Pihak berwenang diharapkan segera melakukan investigasi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran ini.(*)
Penulis berita : Wilfrid